Cerita Berlibur Piramida 1 Juta Rupiah - RiangRia Blog

Cerita Berlibur Piramida 1 Juta Rupiah - RiangRia Blog - Hallo sahabat Visible to Books Library, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Cerita Berlibur Piramida 1 Juta Rupiah - RiangRia Blog , kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Cerita Berlibur Piramida 1 Juta Rupiah - RiangRia Blog
link : Cerita Berlibur Piramida 1 Juta Rupiah - RiangRia Blog

Baca juga


Cerita Berlibur Piramida 1 Juta Rupiah - RiangRia Blog

Ini ongkos jalan-jalan termahal ke sebuah tempat wisata yang pernah saya keluarkan. 1 juta rupiah! Gara-garanya, ngiler lihat piramida. Konon piramida di dunia ini cuma ada di 2 negara, Mesir dan Meksiko. Mumpung di Meksiko dan piramidanya nggak terlalu jauh, sekitar 40 km dari Mexico City, kapan lagi? Tapi repotnya, gara-gara saya mau ikut, menyewa satu taksi saja nggak cukup. Sudah barang tentu, apalagi dalam rombongan, kan ada Mas Robi yang ibaratnya "Big Mac" dalam menu McDonald's, hehehe. Ditambah lagi kalau kami berangkat pakai taksi gonjreng yang suka kelihatan di telenovela-telenovela itu, yang sedikit mungil dibanding taksi lain. Mas Robi yang ketua rombongan sih nggak keberatan saya ikut, tapi syaratnya saya harus membayar sewa satu taksi lain, bolak-balik kalau dikurs 1 juta rupiah! Berhubung sebetulnya saya enggak ada kepentingannya dalam perjalanan itu dibanding anggota rombongan yang lain, saya mengalah. Satu juta memang berat, tapi lihat piramida itu pengalaman unik yang belum tentu pernah saya peroleh lagi. Padahal rada-rada sebal juga sih, apalagi Mas Robi ikut taksi saya, huehehehehehe...
Maka berangkatlah saya, Mas Robi, dan Dulce dalam satu taksi, dengan Haris dan Enno di taksi lain berikut kamera, ke Teotihuacan, yang pada zaman SM konon merupakan kawasan tempat tinggal suatu bangsa - katanya juga sampai hari ini belum diketahui bangsa apa yang dulu menduduki Teotihuacan, tempat berdiri tegaknya sejumlah bangunan termasuk Piramida Matahari. Setelah hampir 1 jam perjalanan dari Mexico City - si Panji Gundul Pacul enggak ikut soalnya dia lebih memilih mencari sepatu kulit yang akhirnya gagal dia dapatkan juga, hahaha - kami pun mengantre membeli tiket masuk Teotihuacan. Enggak mahal, tapi saya lupa harganya, pastinya enggak lebih dari 100 peso (100 ribu rupiah). Eh, tapi tidak semua dari rombongan kami boleh masuk ke dalam kawasan Teotihuacan. Karena tak punya izin merekam pemandangan di dalam, Haris yang pegang kamera tidak boleh masuk! Wah, saya sempat ragu-ragu masuk, masa iya ditinggal? Tapi 1 juta bo! Mas Robi akhirnya membiarkan kami masuk. Ia, sebagai pimpinan yang bertanggung jawab, menemani anak buahnya yang tak boleh masuk.
Di dalam, apa lagi yang kami lakukan kalau bukan berfoto-foto. Dasar si Enno, dia menertawakan Haris dan Mas Robi yang terdampar di luar. Tapi kami juga tak lama-lama di dalam. Paling lama setengah jam, kami meninggalkan Teotihuacan. Alasannya dua. Pertama enggak enak hati dong ingat Mas Robi dan Haris. Kedua, panas bo! Kami akhirnya enggak jadi berjalan mendekati Piramida Matahari. Sudah jalannya panjang, panas lagi. Kami sudah cukup puas berfoto dengan latar belakang piramida itu. Malah Dulce sempat berpesan agar mengirimkan foto-fotonya di Teotihuacan kepada pacarnya (sekarang suaminya) yang orang Yogyakarta, Fitra. Adaaaaa... aja.


Demikianlah Artikel Cerita Berlibur Piramida 1 Juta Rupiah - RiangRia Blog

Sekianlah artikel Cerita Berlibur Piramida 1 Juta Rupiah - RiangRia Blog kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Cerita Berlibur Piramida 1 Juta Rupiah - RiangRia Blog dengan alamat link http://riangria-alien.blogspot.com/2017/07/cerita-berlibur-piramida-1-juta-rupiah.html

Komentar