Cerita Berlibur Prancis vs Italia - RiangRia Blog

Cerita Berlibur Prancis vs Italia - RiangRia Blog - Hallo sahabat Visible to Books Library, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Cerita Berlibur Prancis vs Italia - RiangRia Blog , kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Cerita Berlibur Prancis vs Italia - RiangRia Blog
link : Cerita Berlibur Prancis vs Italia - RiangRia Blog

Baca juga


Cerita Berlibur Prancis vs Italia - RiangRia Blog

Pantas final Piala Dunia 2006 yang menghadapkan Prancis versus Italia begitu kacaunya. Pantas Zinedine Zidane dikartu merah, pantas Marco Materazzi dianggap penjahat. 
Dan Lucia yang ramah itu pun meracau waktu kami sekapal dengan orang-orang tua Prancis dalam perjalanan kembali dari Pulau San Giulio ke Orta. Gara-garanya, seorang nenek berblazer kuning yang duduk di sebelah kiri saya bertanya-tanya kepada saya dalam bahasa Prancis. Saya masih bisa menanggapi pertanyaan basa-basinya. Tapi Lucia menampakkan muka tak suka.
Lucia berbisik kepada saya, dalam bahasa Italia. "Kenapa sih mereka bicara dalam bahasa Prancis? Ini, kan Italia. Mereka bukan sedang di Prancis." Kayaknya si nenek enggak ngerti artinya, buktinya dia cuek saja tuh. 
Sehari sebelumnya, di kereta Milan-Arona. Dua cewek sedang mengobrol dalam bahasa asing. Lucia menerka, mereka pakai bahasa Spanyol. "Adoro lo spagnolo. Saya cinta bahasa Spanyol. Apa kamu pernah belajar bahasa Peancis?" dia bertanya kepada saya. Saya menjawab, ya. Dia mendengus, "Saya tak suka bahasa Prancis. Jelek. Yang kedengaran sangat indah bagi saya bahasa Spanyol." 
Oke, saya jadi penasaran. Ada apa sih antara Italia dan Prancis?
1. Bersaing di dunia mode
Ada 4 kiblat dunia mode: Milan, Paris, New York, London. Tapi yang dianggap paling bergengsi pelaku mode, Milan dan Paris. Di Paris ada Avenue des Champs-Elys�es, Milan juga punya Via Montenapoleone.
2. Penghasil wine atau anggur terbaik
Nah, yang ini saya enggak tahu persis, tapi begitulah menurut orang-orang, hehehe - saya baru bisa menjawab kalau ditanya di mana bisa mendapatkan apfelstrudel terbaik.
3. Nice dan Corsica diambil alih Prancis
Nice dan Corsica yang dulunya merupakan tanah Italia, kemudian direbut Prancis. Jadi, ya... begitulah.
4. Prancis dan Italia bertetangga
Beberapa negara bertetangga saling tak menyukai. Indo-Malay, contohnya? Juga Belanda-Jerman.
5. Bahasa paling romantis
Bahasa Italia dan Prancis serumpun dalam kelompok bahasa Roman yang berakar dari bahasa Latin. Tata bahasanya banyak kemiripannya, walau pelafalannya jauh berbeda. Buat saya sama-sama terdengar romantis, dan rasanya begitu juga buat banyak orang lain. Jadi, mana yang paling romantis?
Ya, cukup sebegitulah yang saya tahu. Belum lagi ditambah kefanatikan tim sepak bola masing-masing, tapi kesebelasan mana sih yang enggak punya fans fanatik?
Akan tetapi selalu ada pengecualian. Tidak semua orang Italia membenci Prancis, begitu sebaliknya. Lima tahun lalu saya bertemu dengan seorang cewek asal Grenoble, Prancis, yang berkereta ke Roma untuk menemui pacar Italianya.
Bagaimana dengan saya dalam menghadapi perseteruan Prancis-Italia ini? Saya mencintai Paris, sebesar saya mencintai bahasa Italia. Adil, kan?


Demikianlah Artikel Cerita Berlibur Prancis vs Italia - RiangRia Blog

Sekianlah artikel Cerita Berlibur Prancis vs Italia - RiangRia Blog kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Cerita Berlibur Prancis vs Italia - RiangRia Blog dengan alamat link http://riangria-alien.blogspot.com/2010/09/cerita-berlibur-prancis-vs-italia.html

Komentar